Thursday, January 23, 2014

My Coming Up Project

Hidup akan terasa sungguh berarti waktu kita merasa sibuk kan? Produktif itu ampuh membuang perasaan nggak bersahabat jauh-jauh. So, selain merawat wrapparcel, saya memulai dua project lain untuk tahun ini. Yang pertama, "Show Your Batcave" dan yang kedua, "People in Train".

Dalam bayangan saya, "Show Your Batcave" adalah post yang berisikan foto seseorang dengan kamar, atau ruangan yang menjadi batcave atau sarangnya. Saya selalu penasaran dengan seberapa hebat keadaan kamar atau sarang tersebut mempengaruhi semua proses kehidupan sang empunya. I will pick the people, people that so interesting for me. 

Yang kedua, "People in Train", karena saya kuliah di Malang, dan orangtua menetap di Jember, jadi saya sering pulang menggunakan kereta api. Ada banyak sekali keadaan menarik untuk diabadikan di atas kereta. Ada banyak interaksi, karena tempat duduk kereta ekonomi saling berhadapan. Selama ini saya hanya memotret diam-diam lewat gadget, sehingga hasilnya tidak maksimal. Saya harus mampu berinteraksi dengan mereka dan meminta ijin untuk memotret, agar hasil jepretan saya maksimal. 

Saya akan berusaha sekuat tenaga untuk dua project ini. Wish me luck!

Yes, my gandma's batcave will be my first post on "Show Your Batcave"

No comments:

Post a Comment

< > Home
Powered by Blogger.
Passion Journal © , All Rights Reserved. BLOG DESIGN BY Sadaf F K.